Home Berita PKL menggunakan kesempatan aksi untuk berjualan di Gedung KPU RI

PKL menggunakan kesempatan aksi untuk berjualan di Gedung KPU RI

0

Puluhan pedagang kaki lima (PKL) memanfaatkan aksi massa di depan Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, untuk menjajakan aneka makanan dan minuman pada Jumat.

PKL tersebut menjual berbagai jenis jajanan, seperti minuman, buah, es cincau, bakso, somay dan berbagai jenis jajanan lainnya.
“Udah dari tadi pagi di sini. Eh tau-taunya ada demo. Lumayan juga syi dapatnya. Biasanya jam segini (16.10 WIB) baru Rp150 ribu. Hari ini, tadi udah dapat Rp300 ribu,” kata seorang pedagang minuman bernama Olin saat ditemui di tengah massa tersebut.

Di lokasi tersebut, PKL duduk di atas kendaraannya seperti sepeda yang mereka gunakan untuk membawa dagangan.
​​​​​​Selain dari massa aksi, tak jarang petugas juga membeli dagangan para PKL tersebut.
Hingga pukul 16.05 WIB, terdapat sekitar 26 PKL yang berdagang di sekitar lokasi aksi tersebut.

Massa meneriakkan beberapa tuntutan, salah satunya terkait Pemilu 2024. Mereka juga menyanyikan lagu Indonesia Pusaka tepat di depan pembatas jalan yang dijaga ketat petugas Kepolisian.
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024

Exit mobile version